24.4 C
New York
Monday, September 9, 2024

Buy now

spot_img

Ringkasan Fiqih Puasa Ramadhan

PENGERTIAN PUASA: Menahan diri dari perkara-perkara tertentu dengan niat, dari terbit fajar kedua/subuh hingga terbenam total matahari.

HIKMAH PUASA, antara lain:

  1. Melatih sifat jujur dan amanah, sebab puasa adalah rahasia antara hamba dengan Allah subhanahu wata’ala
  2. Melatih sifat sabar dan pengendalian diri, sebab puasa melemahkan jalan syaitan
  3. Membiasakan zuhud terhadap dunia
  4. Menumbuhkan kasih sayang kepada orang-orang miskin
  5. Memberi manfaat kesehatan

ORANG YANG WAJIB PUASA:
Islam, baligh, berakal (waras), mampu, muqim, sehat.

ADAB-ADAB PUASA:

  1. Makan sahur
  2. Makan sahur dengan kurma
  3. Menunda makan sahur hingga akhir waktu
  4. Menyegerakan berbuka
  5. Berbuka dengan ruthab (kurma segar), atau tamr (kurma kering), atau air putih
  6. Do’a ketika sedang puasa dan setelah berbuka
  7. Menjaga diri dari segala bentuk maksiat dan dosa
  8. Shadaqah
  9. Membaca Al Qur’an
  10. Bersungguh-sungguh dan meningkatkan ibadah pada sepuluh terakhir Ramadhan
  11. I’tikaf
  12. Siwak
  13. Tidak berlebih-lebihan dalam berkumur atau membasuh hidung ketika berwudhu’
  14. Tidak mendahului Ramadhan dengan puasa nafilah satu atau dua hari

RUKUN-RUKUN PUASA:

  1. Niat. Untuk puasa wajib, harus niat sebelum masuk waktu shalat subuh
  2. Tidak melakukan hal-hal yang membatalkan puasa

PEMBATAL-PEMBATAL PUASA:

  1. Riddah (keluar dari agama Islam)
  2. Makan dan minum dengan sengaja
  3. Jima’
  4. Keluarnya mani dengan sengaja
  5. Keluarnya darah haid atau nifas
  6. Obat atau suntikan yang dapat mengganti fungsi makanan, termasuk transfusi darah
  7. Muntah dengan sengaja
  8. Keluarnya darah dalam jumlah banyak secara sengaja: hijamah, donor darah, dll

BUKAN PEMBATAL PUASA:

  1. Celak mata
  2. Obat tetes mata atau hidung atau telinga
  3. Parfum dan wangi-wangian
  4. Suntikan pengobatan
  5. Keluarnya madzi
  6. Debu atau lalat terbang yang masuk ke tenggorokan dan tertelan
  7. Obat hirup
  8. Obat kumur
  9. Obat pada luka
  10. Menelan air liur atau dahak biasa
  11. Keluar sedikit darah, seperti luka atau pemeriksaan golongan darah
  12. Pembatal-pembatal puasa yang dilakukan tanpa sengaja

ORANG-ORANG YANG TIDAK BERPUASA:

  1. Kewajibannya adalah qadha’ (mengganti dengan puasa setelah Ramadhan sejumlah hari-hari yang dia tinggalkan)
    1. Orang sakit sementara yang ada kemungkinan sembuh
    2. Pingsan
    3. Musafir
    4. Haidh
    5. Nifas
    6. Orang yang sengaja membatalkan puasa karena uzdur syar’i
    7. Wanita menyusui yang tidak puasa karena khawatir terhadap kondisi dirinya atau kondisi dirinya bersama bayinya (ket: ketetapan tidak mampu dapat lewat pengalaman atau pengamatan langsung kondisi ibu atau keterangan dokter terpercaya)
    8. Wanita hamil yang meninggalkan puasa karena khawatir terhadap kondisi dirinya atau kondisi dirinya bersama janinnya (ket: sda.)
  2. Kewajibannya adalah ith’aam (mengganti dengan memberi makan satu orang miskin sejumlah hari-hari yang dia tinggalkan)
    1. Orang lanjut usia
    2. Orang sakit permanen yang kecil kemungkinan untuk sembuh
  3. Kewajibannya adalah qadha’ dan ith’aam sekaligus
    1. Wanita menyusui yang tidak puasa karena khawatir terhadap kondisi bayinya (ket: sda.)
    2. Wanita hamil yang tidak puasa karena khawatir terhadap kondisi janinnya (ket: sda.)
  4. Kewajibannya adalah tobat dan kaffarah (memerdekakan budak atau puasa dua bulan berturut-turut atau ith’aam 60 orang miskin): jima’
  5. Tidak berdosa: puasa anak kecil yang mumayyiz tapi belum baligh (dewasa)

BEBERAPA KASUS:

  1. Yang afdhal bagi musafir yang tidak menemui kesulitan apapun dalam melaksanakan puasa adalah yang lebih mudah bagi dirinya, antara puasa dan meninggalkannya dengan qadha’
  2. Sopir atau pelaut:
    1. Bagi bujangan atau orang yang membawa serta keluarganya, dia wajib puasa. Karena perjalanannya tidak terputus
    2. Bagi orang yang memiliki keluarga tapi tidak dibawanya serta, dia boleh puasa dan boleh juga tidak dengan qadha’ (Fatwa Syekh Abdul ‘Aziz b. Baz)
  3. Obat penunda haidh boleh digunakan, tapi tidak dianjurkan. Hal ini mengingat tidak sepinya obat-obatan kimiawi umumnya dari efek negatif bagi kesehatan
  4. Orang yang bangun subuh dalam keadaan junub, tidak mengapa menunda mandi hingga masuk waktu shalat subuh. Dengan tetap melaksanakan shalat subuh berjamaah di mesjid.
  5. Orang mimpi basah di siang hari tidak batal puasanya
  6. Orang yang udzurnya hilang di tengah hari puasa, melanjutkan puasanya. Contoh: suci dari haidh, masuk Islam, mukim setelah safar, dll.
  7. Qadha’ yang tertunda hingga melewati Ramadhan berikutnya:
    1. Bila dengan udzur, cukup diganti dengan qadha’ saja
    2. Tanpa udzur syar’I, disamping qadha’ juga ith’aam
  8. Satu-satunya puasa yang ahli waris dianjurkan untuk mempuasakan orang yang telah meninggal adalah puasa nadzar
  9. Satu kali niat untuk satu bulan cukup untuk puasa Ramadhan

SALAH PAHAM DALAM RAMADHAN: al. imsak atau berpuasa sebelum masuk waktu shalat subuh
Wallahu ta’ala a’laa wa a’lam

Maraji’:

  • Abdullah b. Abdul Rahman Al Bassam, Taudhihul Ahkam min Bulughil Maram.
  • Shalih b. Fauzan Al Fauzan, Al Mulakkhashul Fiqhiy.
  • As Sayyid Sabiq, Fiqhus Sunnah.
  • Hai’ah Kibaril ‘Ulama bil Mamakatil ‘Arabiyatis Su’udiyyah, Al Buhuts Al ‘Imiyyah.

Ilham Jaya Abdurrauf

http://www.wahdah.or.id/

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles