Hadist 2 Keutamaan Berbakti Kepada Orangtua Terutama Ibu
July 5, 2015Jangan Sia-siakan Nikmat Itu…
August 14, 2015Kajian Ringkas: Diantara Pelajaran Dari Surah Yusuf
Syuraih al Qadhi pernah didatangi oleh seorang wanita yang bersengketa dan mengadukan masalahnya. Wanita itu datang dengan menangis sejadi-jadinya. Melihat pemandangan memilukan demikian, seorang yang menghadiri majelis tersebut berkata kepada Syuraih; “Sungguh wanita ini betul-betul tengah terdzhalimi.”. Syuraih berkata: “Bukankah dahulu saudara-saudara Yusuf ‘alaihissalam juga datang ke ayah mereka dalam keadaan menangis?”. Sungguh –kata Beliau- saya tidak akan memutuskan perkara karena sebuah tangisan. Namun saya akan memutuskannya secara adil berdasarkan bukti-bukti yang benar.
Dari kisah tersebut dipetik pelajaran bahwa tidak boleh bagi seorang tergesa-gesa dalam memutuskan perkara semata dengan bermodalkan perasaan. Namun hendaknya dia betul-betul meneliti keterangan dan bukti-bukti yang dihadirkan oleh pihak-pihak yang bersengketa agar dengan itu ia bisa menetapkan hukum secara benar.
Ditulis oleh Ustad Muhammad Irfan Zain, Lc